Wednesday 30 January 2013

Nendoroid GUMEEEEEEEEEEH

Tsui ni kono nendoroid ga kita wa ne!
Sebuah nendo dari seri Vocaloid yang paling saya sukai yakni, GUMI. Setelah penantian sejak akhir September 2012 lalu akhirnya tibalah juga di rumah kemarin, 20130129, sore. Agak gak nyangka kalau bisa sampai secepat ini. Secara setahu saya nendo GUMI baru rilis di Jepang tanggal 20130122. Ini adalah nendo ketiga yang saya punya setelah Miku HMO sama Kirino. Yah, bisa dibilang saya telah menantikan nendo GUMI sejak lama. Bahkan pada suatu ketika di tahun 2011 saya berujar pada diri sendiri bahwa jika kelak ada nendo GUMI pasti akan saya beli. Benar saja, di tahun 2012 lalu, mulai muncul spoiler nendo GUMI dan akhirnya begitu sesi pre-order dibuka di akhir September 2012 lalu saya pun ikutan pesan. Sekarang, nendo GUMI itu sudah terpajang di sisi kiri monitor komp. 
Sekarang saatnya memajang foto-foto GUMI di sini. Karena sejak April 2012 lalu sudah punya digicam yang cukup mumpuni sehingga hasilnya bisa lebih baik dari foto-foto figma/nendo/nenpuchi terdahulu di postingan sejenis.
Puas, mungkin itulah kata yang tepat mendeskripsikan perasaan saya terhadap nendo GUMI. Tergolong mudah untuk diposekan. Stand-nya pun lebih bersahabat, lebih gampang nancep daripada stand nendo HMO. Jumlah faceplate yang sampai empat semakin memudahkan untuk membuat berbagai pose. Yang jelas, dari kemarin sore saya sering cengar-cengir memandang nendo ini, juga sangat excited saat memfotonya. Sepertinya akan saya bawa jalan-jalan besok Sabtu-Minggu [20130202-03] sekalian take vid odottemita. Selanjutnya, tinggal menanti rilisnya figma Madokami-sama alias Ultimate Madoka bulan depan yang saya harap tidak tiba terlalu cepat.

No comments: