Kembali saya menemukan seorang voca-p (vocaloid producer) yang tampak menjanjikan tapi masih kurang dikenal. Dia adalah sntb alias Sunatsubu. Pertama kali tahu sntb sekitar Oktober 2014 lalu saat sedang jalan-jalan menghilangkan kebosanan di dailyrank NNI (Niconico Indies). NNI? Bukan vocaloid? Yep. Karena waktu itu, lagunya yang berjudul Shoujo Youkai lagi nangkring di peringkat pertama dailyrank NNI. Lebih tepatnya Shoujo Youkai yang versi dinyanyikan oleh vokalis cewek bernama nkz. Kolaborasi antara sntb dan nkz ini pun dinamai sntb loves nkz.
Bisa dibilang waktu itu saya keratjoenan Shoujo Youkai. Lagu ini benar-benar asyik dan loopable. Entah sudah berapa kali waktu itu nge-loop Shoujo Youkai. Ternyata selain versi nkz juga ada versi vocaloid yang dinyanyikan oleh GUMI Whisper. Namun, yang versi GUMI ini tidak nge-hits seperti versi nkz. Karena penasaran dengan sntb, saya pun mencari lagu-laguya yang lain. Ternyata sudah cukup banyak menghasilkan lagu yang mayoritas memakai GUMI sebagai vokalnya. Yang paling nyantel selain Shoujo Youkai waktu itu adalah lagu berjudul undo:redo. Bisa dibilang tipe lagunya antara Shoujo Youkai dengan yang era undo:redo dan sebelumnya itu berbeda. Era undo:redo dan sebelumnya lagu-lagunya lebih ke tipe tulit-tulit techno electro atau apalah itu istilahnya. Sedangkan, Shoujo Youkai lebih ke tipe musik yang lebih nge-pop dengan instrumen yang lebih proper ala band walau tetap ada unsur tulit-tulit. Liriknya Shoujo Youkai pun cukup easy listening hingga gampang diingat. Berikut saya tampilkan Shoujo Youkai (versi nkz) dan undo:redo (versi miewa).
Beberapa bulan pun berlalu sejak Shoujo Youkai. Di bulan Februari 2015 ini, sntb mengunggah sebuah lagu baru yang berjudul Goukyuu Ressha. Seperti Shoujo Youkai, lagu ini juga menembus lima besar dailyrank NNI, walau gak sampai peringkat satu. Duet sntb loves nkz pun kembali di lagu ini. Juga ada versi GUMI, tapi tidak nge-hits seperti versinya nkz.
Saya pun keratjoenan lagu ini. Sudah beberapa hari ini nge-loop Goukyuu Ressha dan masih belum bosan. Bahkan nulis ini pun dengan diiringi Goukyuu Ressha. Dibanding Shoujo Youkai, Goukyuu Ressha ini lebih nge-pop lagi dengan tipe-tipe semacam 「切ない恋愛の歌」 alias sad love song. Unsur tulit-tulit pun semakin berkurang di sini. Betotan bass di lagu ini pun terasa mantab. Ilustrasi cewek berambut bob berkacamata memegang gitar berdiri di dalam kereta pun turut menarik perhatian. Berikut saya tampilkan Goukyuu Ressha (versi nkz).
Overall, lagu-lagu yang dihasilkan sntb ini tampak menjanjikan. Pemilihan GUMI untuk mengisi vokal tentu sangat menarik saya. Lebih menarik lagi dengan vokalnya nkz di Shoujo Youkai dan Goukyuu Ressha. Di akhir video Goukyuu Ressha, sntb dan nkz telah mengumumkan akan ada lagu baru berjudul Shishunki Shounen Shoujo yang katanya segera. Kapan? Entahlah masih belum tahu. Dari preview-nya sepertinya juga bagus lagunya.
Jika diingat-ingat, entah sudah berapa kali saya bisa nemu lagu/vokalis/musisi/circle berkualitas dari NNI. Sebut saja misalnya duet maut pasutri bahagia 40mP dan Chano, yang pertama kali saya tahu dari NNI. Kemudian misalnya fhana, saya juga pertama kali tahunya dari NNI sekitar setengah tahun sebelum mereka masuk major label. Misal lagi, tahu H△G dan Mili juga dari NNI dan sekarang mereka lagi naik daun. Pernah juga nemu vokalis cewek yang syahdu nan underrated bernama Nina Shelka. Dan sekarang nemunya voca-p bernama sntb juga dari jalur NNI ini. Well, bisa dibilang di NNI ini memang banyak harta karun lagu-lagu bagus yang bisa dikeruk sih.
No comments:
Post a Comment