Kemarin, 20110623, tepat tiga tahun sudah blog ini mengudara di dunia maya dan memasuki tahun keempat. Yap, tiga tahun lalu, 20080623, saya membuat blog ini. Mari sedikit menapak tilas perjalanan blog ini.
Selama tiga tahun ini tentu saja sudah banyak perubahan di blog ini, mulai dari lay-out, banner, sampai gaya bahasa. Lay-out, tata letak, warna background dll sudah berkali-kali ganti. Begitu pun dengan banner. Berikut sebagian dari beberapa banner lama :




Mengenai gaya bahasa, jelas sekali ini juga berubah. Bahasa yang digunakan, lebih sering memakai bahasa Indonesia, tapi terkadang kalau sedang kesambet bisa memakai bahasa Inggris dan Jepang. Dan sudah hampir dua bulan saya tidak menulis dengan bahasa Inggris. Sepertinya bahasa Inggris saya mulai melemah. Gaya bahasa lain yang berubaha adalah kalau dulu sering menulis dengan kata "aku", sekarang memakai kata "saya". Lebih enak dengan "saya" kalau menulis dalam bahasa Indonesia. Kata "aku" lebih enak digunakan kalau sedang ngomong basa Jawa. Kemudian gaya bahasa Indonesia saya mungkin terlalu formal, baku, sesuai EYD atau apa lah itu. Yah, saya kalau menulis emang lebih suka memakai kata-kata yang terkesan baku. Bagi sebagian orang mungkin tampak kuno, jadul, atau ketuaan, gak keren, gak gaul, atau apa lah itu, tapi tidak bagi saya. Saya, untuk tertulis, lebih nyaman dengan gaya bahasa yang agak baku ini daripada bahasa gaul alay-gak jelas-apa lah itu namanya. Walaupun kalau secara lisan saya gak bisa ngomong secara baku, gak biasa ngomong bahasa Indonesia malah [basa Jawa ftw!!].





Ah, terakhir, ternyata blog ini telah beberapa kali dilihat/dibaca orang luar negeri. Tapi mayoritas pelihat/pembaca blog ini sih tetap orang Indonesia. Yang paling banyak melihat/membaca [dan mengkomen] sepertinya cuman minoru dan omega doang sih. Haha.
For all people who have ever read this blog, thanks for wasting your time to read this boring blog.
No comments:
Post a Comment