Thursday 27 August 2009

SCANDAL - Don't Say 'Lazy' [K-ON! Cover]

Grup band cewek asal Osaka, SCANDAL, meng-cover lagu Don't Say "Lazy" yang merupakan K-ON! ED song dalam acara Music Japan di NHK. SCANDAL meng-cover dengan sedikit aransemen [terutama karena SCANDAL gak pake keyboard]. Dan hasilnya keren menurutku.
Video source : Niconico Douga

Thursday 20 August 2009

K-ON! Special - 01

Setelah membuat anime pendek Suzumiya Haruhi-chan no Yuuutsu, Kyoto Animation [KyoAni] kembali membuat anime pendek berdurasi 2 menit 44 detik yaitu K-ON! Special - 01 [sepertinya bakal berseri]. Seperti halnya Suzumiya Haruhi-chan, K-ON! Special ini dibuat dengan artwork dan chara design yang agak [bukan agak lagi malah] semrawut [menurutku malah lebih semrawut dari Suzumiya Haruhi-chan]. Ceritanya pun dibuat semrawut. K-ON! Special - 01 ini berjudul 「唯の気になるシリーズ」 -Yui's Curiosity Series-.
Tentang rasa penasaran dan keingintahuan Yui terhadap Mugi-chan, Mio-chan, dan Ricchan. Terbagi menjadi 3 bagian. Pertama, Mugi-chan, tentang rasa penasaran Yui terhadap alis mata Mugi. Kedua, Mio-chan, tentang rasa penasaran Yui terhadap bentuk jidat Mio. Dan yang ketiga, Ricchan, tentang imajinasi Yui jika Ritsu adalah Mugi/Mio/Yui sendiri. Episode pendek yang bisa membuat nyengir dan ngekek. Ngliat artwork-nya pun sudah bisa bikin nyengir. Apalagi pas ngliat Yui yang bener-bener 「天然」 -airhead-. Ntahlah apa lagi cerita yang akan ditampilkan di K-ON! special ini [kalo ada lanjutannya]. Kita tunggu saja. お楽しみに!!

Wednesday 19 August 2009

「放課後ティータイム」の初ライブ!!-Houkago Tea Time 1st Live!!-

Menurut Newtype edisi 092009, Rajion! [K-ON! Web Radio] ngadain 「放課後ティータイム」の初ライブ!!-Houkago Tea Time 1st Live!!- di Yamano Hall, Tokyo, 20090719. Akhrinya live performance yang ditunggu-tunggu terselenggara juga.
Kelima seiyuu personil Houkago Tea Time yaitu Toyosaki Aki [Hirasawa Yui, gui/vo], Hikasa Youko [Akiyama Mio, ba/vo], Satomi Satou [Tainaka Ritsu, dr], Kotobuki Minako [Kotobuki Tsumugi, key], Taketatsu Ayana [Nakano Azusa, gui] tampil bawain lagu-lagu Houkago Tea Time dengan masing-masing memainkan instrumen sesuai di anime-nya. Bahkan instrumen yang dipakai pun sesuai dengan yang di anime-nya [gak usah tak sebutin mereknya] . Hikasa Youko pun benar-benar memainkan lefty bass [emang Hikasa Youko juga beneran kidal ya?] Jadi pingin nonton Houkago Tea Time 1st Live!!. Nemu videonya di Youtube pas bawain Fuwafuwa Time tapi ternyata cuman potongan foto-foto. Tapi lumayanlah bisa liat potongan fotonya. Menurutku versi live mereka gak sebagus yang versi di anime/yang di mini album-nya. Agak gimana gitu [yo mesthi!!]. Sepertinya yang di anime atau di mini-album yang mainin instrumen bukan para seiyuu itu. Tapi yang di 1st live para seiyuu ini benar-benar memainkan instrumen-instrumen masing-masing.
Klik link ini kalo mau liat videonya : http://www.youtube.com/watch?v=SEseQdmjS08

Tuesday 11 August 2009

Endless Eight is finally over  (≧▽≦)

Finally, after a long period of time, Endless Eight arc is finally over. Those eight boring episodes ended.
Sungguh biadab KyoAni yang telah mengulang Endless Eight sampai delapan episode. Selama 8 minggu pula aku nonton sebuah episode dengan dialog dan cerita yang sama hanya beberapa bagian yang berbeda. Aku sampai hafal dialognya. Benar-benar merasa bosan menonton Endless Eight [seperti Nagato Yuki yang merasa bosan karena harus merasakan Endless Eight sampai 15532 kali].
Endless Eight diambil dari novel kelima [Suzumiya Haruhi no Bousou]. Bercerita tentang kegiatan yang dilakukan SOS-Dan selama dua minggu terakhir natsu yasumi [antara 0817-0831] yang terjadi sampai 15532 kali karena ulah Haruhi-sama yang sepertinya belum merasa puas.
Di episode Endless Eight yang terakhir ini KyoAni menampilkan efek yang keren saat Kyon berusaha menghentikan Haruhi-sama agar tidak terjadi pengulangan lagi.
Yang paling kusuka dari episode ini adalah saat adegan Haruhi-sama memarahi Kyon. Sungguh keren. Baru kali ini aku melihat Haruhi-sama marah sampai segitunya. Kegiatan natsu yasumi SOS-Dan pun diakhiri dengan mengerjakan PR [dan bermain-main tentunya] di rumah Kyon. Endless Eight yang panjang ini pun akhirnya berakhir. Sampai juga di tanggal 0901 setelah selama 15532 kali terjebak di antara tanggal 0817-0831.
Dan episode ini diakhiri dengan :